Senin, 30 September 2019

GENERASI KREATIF, ''SISWA SMA TERBUKA (SMAN 5 DEPOK) TKB CINANGKA IKUTI WORKSHOP JAGO DESAIN TANPA KULIAH''




Sabtu, 28 september 2019 siswa SMA Terbuka (SMAN 5 DEPOK) TKB Cinangka mengikuti pelatihan workshop jago desain tanpa kuliah yang di adakan di SMA Terbuka (SMAN 5 DEPOK) TKB Cinangka. Program ini adalah program pelatihan desain dari ISTANA KREASI untuk pemula maupun yang sudah lama. Workshop ini mengajarkan Materi secara jelas dan Praktek langsung untuk mempermudah ingatan para calon Desaigner tentang tekhnik-tekhnik desaign yang menarik.

Salah satu Materi workshop ini adalah bagaimana membuat sebuah desaign terlihat menarik di mata orang lain, dan agar tidak bosan di lihat? Terdengar sangat sulit, bukan? dan pastinya penuh ketelitian dalam setiap desaign. Padahal jika sudah mempelajari lebih jauh dari materi yang di pelajari, hal-hal seperti itu terlihat sangat mudah. Itulah gunanya workshop ini, agar Generasi Kreatif lebih mudah untuk mengembangkan design mereka. 

Workshop ini akan dijalankan secara bertahap, sampai para calon Desaigner benar-benar mampu membuat desaign-desaign bagus dan menarik dengan cara dan tekhnik yang baik. Program ini bukan hanya untuk siswa SMA Terbuka (SMAN 5 DEPOK) TKB Cinangka saja tetapi juga di buka untuk umum, agar kita semua bersama-sama bisa menjadi generasi Kreatif.

"Ayo kita bangun GENERASI KREATIF BANGSA! Dengan segala KEUNIKAN dan KREASI nya, karna KREATIFITAS itu TANPA BATAS''


written by: Siti Aisyah (divisi humas osis SMA Terbuka (SMAN 5 DEPOK) TKB Cinangka)

0 comments:

Posting Komentar