Minggu, 29 Mei 2016

109 Siswa/i Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok Mengikuti Ujian Kenaikan Kelas TP 2016

Kamis 26 Mei sd Rabu 01 Juni 2016, 109 siswa/i sekolah gratis SMA Terbuka Depok mengikuti Ujian Kenaikan Kelas (UKK) Tahun Pelajaran 2015-2016. Dalam UKK tahun ini siswa terbagi dalam 3 ruang ujian, adapun sola UKK dibuat oleh sekolah induk SMAN 5 Depok. Dalam setiap ujian SMA Terbuka Depok mengutamakan kejujuran dalam pengerjaannya.    

Kultum "Hikmah dan Keutamaan Sholat" Nadila As Segaf Siswi Kelas X Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok

Bismillah. Sholat memiliki banyak keutamaan dan hikmah, di antaranya:
1. Sholat merupakan rukun Islam yang kedua dan merupakan rukun Islam yang terpenting setelah dua kalimat syahadat, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
بُنِيَ اْلإِسْلاَمُ عَلَى خَمْسَةٍ : عَلَى أَنْ يُوَحِّدَ اللهَ (وَ فِيْ رِوَايَةٍ عَلَى خَمْسٍ) شَهَادَةِ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ وَإِقَامِ الصَّلاَةِ وَإِيْتَاءِ الزَّكَاةِ وَصِيَامِ رَمَضَانَ وَالْحَجِّ
“Islam dibangun atas lima perkara yaitu mentauhidkan Allah, dalam riwayat lain : bersaksi bahwa tidak ada Tuhan yang berhak disembah selain Allah dan Muhammad adalah utusan Allah, menegakkan sholat, menunaikan zakat, puasa Ramadhan dan haji.” (HR. Bukhari I/12 no.8, dan Muslim I/45 no.19, dari Abdullah bin Umar rodhiyallahu anhuma)
2. Sholat merupakan media penghubung antara seorang hamba dengan Tuhannya, sebagaimana sabda Nabi shallallahu alaihi wasallam:
إِنَّ أَحَدَكُمْ إِذَا صَلَّى يُنَاجِي رَبَّهُ
“Sesungguhnya seorang dari kamu jika sedang sholat, berarti ia sedang bermunajat (berbisik-bisik) dengan Tuhannya”. (HR. Bukhari I/198 no.508, dari Anas bin Malik rodhiyallahu anhu)
3. Sholat adalah penolong dalam segala urusan penting. sebagaimana firman Allah ta’ala:
وَاسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلاَةِ
“Jadikanlah sabar dan sholat sebagai penolongmu”. (QS. Al Baqarah : 45)
4. Sholat adalah pencegah dari perbuatan maksiat dan kemungkaran, Sebagaimana firman Allah ta’ala:
وَأَقِمِ الصَّلاَةَ إِنَّ الصَّلاَةَ تَنْهَى عَنِ اْلفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ
“Dan dirikanlah sholat karena sesungguhnya sholat itu mencegah dari perbuatan keji dan munkar”. (QS. Al Ankabut : 45)
5. Sholat adalah cahaya bagi orang-orang yang beriman yang memancar dari dalam hatinya dan menyinari ketika di padang Mahsyar pada hari kiamat, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
الصَّلاَةُ نُوْرٌ
“Sholat adalah cahaya ”. (HR. Muslim I/203 no.223, dari Abu Malik Al-Asy’ari rodhiyallahu anhu)
مَنْ حَافَظَ عَلَيْهَا كَانَتْ لَهُ نُوْرًا وَبُرْهَانًا وََنجَاةً يَوْمَ اْلقِيَامَةِ
“Barangsiapa yang menjaga sholatnya niscaya ia kan menjadi cahaya, bukti dan penyelamat (baginya) pada hari kiamat.” (HR. Ahmad II/169 no.6576, dan Ibnu Hibban IV/329 no.1467, dari Abdullah bin ‘Amr rodhiyallahu anhu)
6. Sholat adalah kebahagiaan jiwa orang-orang yang beriman serta penyejuk hatinya, sebagaimana sabda Nabi Shallallahu alaihi wasallam:
جُعِلَتْ قُرَّةُ أَعْيُنِيْ فِي الصَّلاَةِ
“Dijadikan penyejuk hatiku di dalam sholat”. (HR. Ahmad III/128 no.12315, 12316, dan III/199 no.13079, dan Nasa’i VII/74 no.3950, dari Anas bin Malik radhiyallahu anhu)
7. Sholat adalah penghapus dosa-dosa dan pelebur segala kesalahan, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
أَرَأَيْتُمْ لَوْ أَنَّ نَهْرًا بِبَابِ أَحَدِكُمْ يَغْتَسِلُ فِيْهِ كُلَّ يَوْمٍ خَمْسَ مَرَّاتٍ هَلْ يَبْقَى مِنْ دَرَنِهِ شَيْءٌ ؟ قَالُوْا : لاَ يَبْقَى مِنْ دَرَنِهِ شَْءٌ .قَالَ : كَذَلِكَ مَثَلُ الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ يَمْحُو اللهُ بِهِنَّ اْلخَطَايَا
“Apa pendapat kalian jika di depan pintu seseorang di antara kalian terdapat sungai, di dalamnya ia mandi lima kali sehari, apakah masih tersisa kotoran (di badannya) meski sedikit ?” Para shahabat menjawab : “Tentu tidak tersisa sedikit pun kotoran (di badannya)” Beliau berkata: “Demikian pula dengan sholat lima waktu, dengan sholat itu Allah menghapus dosa-dosa”. (HR. Bukhari I/197 no.505, dan Muslim I/462 no.667, dari Abu Hurairah rodhiyallahu anhu)
الصَّلَوَاتُ الْخَمْسُ وَالْجُمُعَةُ إِلَى الْجُمُعَةِ وَ رَمَضَانُ إِلَى رَمَضَانَ مُكَفِّرَاتٌ لِمَا بَيْنَهُمَا إِذَا اجْتُنِبَتِ اْلكَبَائِرُ
“Sholat lima waktu dan dari Jum’at ke Jum’at dan dari Romadhon ke Romadhon, merupakan pelebur (dosa kecil yang dilakukan) di antara keduanya, selama tidak melakukan dosa-dosa besar”. (HR. Muslim I/209 no.233, dari Abu Hurairah rodhiyallahu anhu)
8. Sholat merupakan tiang agama, barangsiapa yang menegakkannya maka ia telah menegakkan agama, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
رَأْسُ اْلأَمْرِ الإِسْلاَمُ وَعَمُوْدُهَ الصَّلاَةُ وَذَرْوَةُ سَنَامِهَ الجِهَادُ فِيْ سَبِيْلِ اللهِ
“Pokok dari perkara-perkara adalah Islam, tiangnya adalah sholat dan puncak tertingginya adalah jihad di jalan Allah”. (HR. AT-Tirmidzi no.2616, Ibnu Majah II/1314 no.3973, dan Ahmad V/231 no.22069, dari Mu’adz bin Jabal radhiyallahu anhu)
9. Sholat merupakan pembeda antara orang yang beriman dengan orang yang kafir dan musyrik, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
بَيْنَ الرَّجُلِ وَ بَيْنَ اْلكُفْرِ وَالشِّرْكِ تَرْكُ الصَّلاَةِ
“Batas pemisah antara seseorang dengan kekafiran dan kesyirikan adalah meninggalkan sholat”. (HR. Muslim I/88 no.82, dari Jabir bin Abdullah rodhiyallahu anhu)
10. Sholat merupakan sebaik-baik amalan, sebagaimana sabda Nabi shallallahu alaihi wasallam:
عِنْدَمَا سُئِلَ عَنْ أَيِّ اْلأَعْمَالِ أَفْضَلُ ؟ فَقَالَ : الصَّلاَةُ عَلَى وَقْتِهاَ
Ketika beliau ditanya tentang amalan apa yang paling utama, maka beliau menjawab : “Sholat pada waktunya”. (HR. Bukhari I/197 no.504, dan Muslim I/89 no.85, dari Abdullah bin Mas’ud rodhiyallahu anhu)
11. Sholat adalah perkara pertama yang akan dihisab (diperhitungkan) pada setiap hamba, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
إنََّ أَوَّلَ مَا يُحَاسَبُ النَّاسُ بِهِ يَوْمَ اْلقِيَامَةِ مِنْ أَعْمَالِهِمْ الصَّلاَةُ
“Sesungguhnya perkara pertama yang akan dihisab (diperhitungkan) dari amal perbuatan manusia pada hari kiamat adalah masalah sholat ”. (HR. Ahmad dan Abu Dawud I/290 no.864, dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu).
Demikian beberapa hikmah dan keutamaan sholat berdasarkan Al Quran dan As-Sunnah. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Amiin.

Jumat, 27 Mei 2016

Kultum "Dosa Meninggalkan Sholat" oleh Riska Safitri Siswi Kelas X

Ibnu Abbas, berkata, Maksud Hadist: “Aku dengar Rasulullah SAW bersabda: “Awalnya orang yang meninggalkan solat itu, bukanlah dia termasuk golongan Islam. Allah tidak terima tauhid dan imannya dan tidak ada faedah shodakah, puasa dan syahadatnya”. Alhadist.

Dalam peristiwa Isra’ Mi’raj Rasulullah SAW, bukan saja diperlihatkan tentang balasan orang yang beramal baik, tetapi juga diperlihatkan balasan orang yang berbuat mungkar, diantaranya siksaan bagi yang meninggalkan Sholat fardhu.
Mengenai balasan orang yang meninggalkan Sholat Fardu: “Rasulullah SAW, diperlihatkan
pada suatu kaum yang membenturkan kepala mereka pada batu, Setiap kali benturan itu menyebabkan kepala pecah, kemudian ia kembali kepada keadaan semula dan mereka tidak terus berhenti melakukannya. Lalu Rasulullah bertanya: “Siapakah ini wahai Jibril”? Jibril menjawab: “Mereka ini orang yang berat kepalanya untuk menunaikan Sholat fardhu”. (Riwayat Tabrani).
Orang yang meninggalkan Sholat akan dimasukkan ke dalam Neraka Saqor. Maksud Firman Allah Ta’ala: “..Setelah melihat orang-orang yang bersalah itu, mereka berkata: “Apakah yang menyebabkan kamu masuk ke dalam Neraka Saqor ?”. Orang-orang yang bersalah itu menjawab: “kami termasuk dalam kumpulan orang-orang yang tidak mengerjakan Sholat”
Saad bin Abi Waqas bertanya kepada Rasulullah SAW mengenai orang yang melalaikan Sholat, maka jawab Baginda SAW, “yaitu mengakhirkan waktu Sholat dari waktu asalnya hingga sampai waktu Sholat lain. Mereka telah menyia-nyiakan dan melewatkan waktu Sholat, maka mereka diancam dengan Neraka Wail”.
Ibn Abbas dan Said bin Al-Musaiyib turut menafsirkan hadist di atas “yaitu orang yang melengah-lengahkan Sholat mereka sehingga sampai kepada waktu Sholat lain, maka bagi pelakunya jika mereka tidak bertaubat Allah menjanjikan mereka Neraka Jahannam tempat kembalinya”.

Maksud Hadist: “Siapa meninggalkan sholat dengan sengaja, maka sesungguhnya dia telah kafir dengan nyata”.
Berdasarkan hadist ini, Sebagaian besar ulama (termasuk Imam Syafi’i) berfatwa: Tidak wajib memandikan, mengkafankan dan mensholatkan jenazah seseorang yang meninggal dunia dan mengaku Islam, tetapi tidak pernah mengerjakan sholat. Bahkan, ada yang mengatakan haram mensholatkanya.
Siksa Neraka Sangat Mengerikan
Mereka yang meninggalkan sholat akan menerima siksa di dunia dan di alam kubur yang terdiri dari tiga siksaan.

Tiga jenis siksa di dalam kubur yaitu:
1. Kuburnya akan berhimpit-himpit serapat mungkin sehingga meremukkan tulang-tulang dada.
2. Dinyalakan api di dalam kuburnya dan api itu akan membelit dan membakar tubuhnya siang dan malam tiada henti-henti.
3.Akan muncul seekor ular yang bernama “Sujaul Aqra” Ia akan berkata, kepada si mati dengan suaranya bagai halilintar: “Aku disuruh oleh Allah memukulmu sebab meninggalkan sholat dari Subuh hingga Dhuhur, kemudian dari Dhuhur ke Asar, dari Asar ke Maghrib dan dari Maghrib ke Isya’ hingga Subuh”. Ia dipukul dari waktu Subuh hingga naik matahari, kemudian dipukul dan dibenturkan hingga terjungkal ke perut bumi karena meninggalkan Sholat Dhuhur. Kemudian dipukul lagi karena meninggalkan Sholat Asar, begitulah seterusnya dari Asar ke Maghrib, dari Maghrib ke waktu Isya’ hingga ke waktu Subuh lagi. Demikianlah seterusnya siksaan oleh “Sajaul Aqra” hingga hari Qiamat.

Didalam Neraka Jahanam terdapat wadi (lembah) yang didalamnya terdapat ular-ular berukuran sebesar tengkuk unta dan panjangnya sebulan perjalanan. Kerjanya tiada lain kecuali menggigit orang-orang yang tidak mengerjakan Sholat semasa hidup mereka. Bisa ular itu juga menggelegak di di badan mereka selama 70 tahun sehingga hancur seluruh daging badan mereka. Kemudian tubuh kembali pulih, lalu digigit lagi dan begitulah seterusnya.

Maksud Hadist: “orang yang meninggalkan sholat, akan Allah hantarkan kepadanya seekor ular besar bernama “Suja’ul Akra”, yang matanya memancarkan api, mempunyai tangan dan berkuku besi, dengan membawa alat pemukul dari besi berat”.
Siapakah orang yang sombong?
Orang yang sombong adalah orang yang diberi penghidupan tapi tidak mau sujud pada yang menjadikan kehidupan itu yaitu, Allah Rabbul Alaamin, Tuhan sekalian alam. Maka bertasbihlah segala apa yang ada di bumi dan di langit pada TuhanNya kecuali Iblis dan manusia yang sombong diri.
Siapakah orang yang telah mati hatinya?
Orang yang telah mati hatinya adalah orang yang diberi petunjuk melalui ayat-ayat Qur’an, Hadits dan cerita-cerita kebaikan namun merasa tidak ada kesan apa-apa di dalam jiwa untuk bertaubat.
Siapakah orang dungu kepala otaknya?
Orang yang dungu kepala otaknya adalah orang yang tidak mau melakukan ibadah tapi menyangka bahwa Allah tidak akan menyiksanya dengan kelalaiannya itu dan sering merasa tenang dengan kemaksiatannya.
Siapakah orang yang bodoh?
Orang yang bodoh adalah orang yang bersungguh-sungguh berusaha sekuat tenaga untuk dunianya sedangkan akhiratnya diabaikan.
Bahaya Meninggalkan Sholat
Barang siapa yang (sengaja) meninggalkan solat fardhu lima waktu:

Subuh –Allah Ta’ala akan menenggelamkannya kedalam neraka Jahannam selama 60 tahun hitungan akhirat. (1 tahun diakhirat=1000 tahun didunia=60,000 tahun).

Dhuhur -Dosa sama seperti membunuh 1000 orang muslim.

Asar -Dosa seperti menghacurkan Ka’bah.

Maghrib -Dosa seperti berzina dengan ibu-bapak sendiri.

Isya’ -Allah Ta’ala akan berseru kepada mereka: “Hai orang yang meninggalkan sholat Isya’, bahwa Aku tidak lagi ridha’ engkau tinggal dibumiKu dan menggunakan nikmat-nikmatKu, segala yang digunakan dan dikerjakan adalah berdosa kepada Allah Ta’ala”.
Maksud Firman Allah Ta’ala: “Mereka yang menyia-nyiakan solat dan mengikuti hawa nafsu kepada kejahatan, maka tetaplah mereka jatuh ke dalam satu telaga api neraka.” (Maryam : 59).
Kehinaan bagi yang meninggalkan sholat:
Di dunia
A.Allah Ta’ala menghilangkan berkat dari usaha dan rezekinya.
B.Allah Ta’ala mencabut nur orang-orang mukmin (sholeh) dari pada (wajah) nya.
c.ia akan dibenci oleh orang-orang yang beriman.
Ketika Sakaratul Maut
a.Ruh dicabut ketika ia berada didalam keadaan yang sangat haus.
b.Dia akan merasa amat azab/pedih ketika ruh dicabut keluar.
c.Dia akan Mati Buruk (su’ul khatimah)
d.ia akan dirisaukan dan akan hilang imannya.
Ketika di Alam Barzakh
A.ia akan merasa susah (untuk menjawab) terhadap pertanyaan (serta menerima hukuman) dari Malaikat Mungkar dan Nakir yang sangat menakutkan.
B.Kuburnya akan menjadi sangat gelap.
C.Kuburnya akan menghimpit sehingga semua tulang-tulang rusuknya berkumpul (seperti jari bertemu jari).
D.Siksaan oleh binatang-binatang berbisa seperti ular, kala jengking dan lipan.
Malaikat Jibril as, telah menemui Nabi Muhammad SAW, dan berkata:
“Ya Muhammad.. Tidaklah diterima bagi orang yang meninggalkan sholat yaitu: Puasanya, Shodaqahnya, Zakatnya, Hajinya dan Amal baiknya”.

Orang yang meninggalkan Sholat akan diturunkan kepadanya tiap-tiap hari dan malam seribu laknat dan seribu murka. Begitu juga Para Malaikat di langit ke-7 akan melaknatnya.


Ya Muhammad..! Orang yang meninggalkan Sholat tidak akan mendapat syafa’atmu dan ia tidak tergolong dari umatmu.. Tidak boleh diziarahi ketika ia sakit, tidak boleh mengiringi jenazahnya, tidak boleh beri salam pada nya, tidak boleh makan minum dengan nya, tidak boleh bersahabat dengannya, tidak boleh duduk besertanya, tidak ada Agama baginya, tidak ada kepercayaan bagi nya, tidak ada baginya Rahmat Allah dan ia dikumpulkan bersama dengan orang Munafiqiin pada lapisan Neraka yang paling bawah (diazab dengan amat dahsyat..).

Sabda Nabi Muhammad SAW, Maksud Hadist: “Perjanjian (perbedaan) diantara kita (orang islam) dengan mereka (orang kafir) ialah Sholat, dan barangsiapa meninggalkan Sholat sesungguhnya ia telah menjadi seorang kafir”. (Tirmizi).
Wahai Saudaraku Ummat Islam, mari kita merenung sejenak tentang ancaman azab bagi yang meninggalkan sholat Fardhu. Apa guna kita hidup di dunia sekalipun berlimpah harta jika kita termasuk golongan orang-orang yang (kafir) meninggalkan sholat..?, barang siapa meninggalkan Sholat, maka ia telah menjadi kafir dengan nyata…! Orang yang meninggalkan sholat, ia wajib menerima azab Allah Ta’ala..! Orang yang meninggalkan sholat, tidak akan mendapat Syafa’at Nabi Muhammad SAW, karena mereka telah menjadi kafir dan orang kafir tidak berhak mendapat Syafa’at Nabi Muhammad SAW. Ancaman Allah Ta’ala terhadap orang-orang yang meninggalkan sholat bukan sekedar gertakan belaka. Sungguh ancaman Allah Ta’ala akan terbukti kelak di akhirat. “…sesungguhnya Allah tidak akan mengingkari janji”.

Ahamad Fauzi, Kultum Setelah Sholat Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok

Salah satu kegiatan pembinaan siswa sekolah gratis SMA Terbuka Depok adalah kegiatan Tadarus, Sholat Berjamaah, Dzikir dan Kultum. Dalam Kultumnya Ahmad Fauzi siswa kelas XI menyampaikan pentingnya sholat lima waktu sebagai media untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan pembentukan kepribadian siswa. Maka melalui kultum ini kami mengajak teman-teman siswa agar berusaha untuk melaksanakan sholat lima waktu. 

Kamis, 26 Mei 2016

Khilaliyah Alumni, Kerja, Kuliah dan Mengabdi di Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok Sebagai Guru PKN

Jumat 27 Mei 2016 Khilaliyah alumni angkatan pertama 2011, mengabdi di sekolah gratis SMA Terbuka Depok sebagai guru mata pelajaran PKN. Selain menjadi guru di SMA Terbuka Khilaliyah juga tercatat sebagai mahasiswa Universitas Pamulang semester VII Jurusan Pendidikan PKN dan bekerja di Bakti Karya. Terima kasih kami ucapkan, semoga Allah SWT memberi belasan yang jauh lebih baik.

Ahmad Chairul Alumni 16 di Terima di ITI Tehnik Arsitektur

Jumat 27 Mei 2016 Alhamdulillah Ahmad Chairul alumni angkatan 2016 diterima di Institut Teknologi Indonesia jurusan Tehnik Arsitektur. Segenap keluarga besar sekolah gratis SMA Terbuka Depok mengucapkan selamat semoga kuliahnya lancar sampai selesai dan dapat mengamalkan ilmu yang diperoleh. 

Promosi Kesehatan dari Puskesmas Kedaung

Sekolah gratis SMA Terbuka Depok menjadi salah satu sekolah binaan dari Puskesmas Kedaung, selain penyuluhan kesehatan promosi kesehatan juga dilakukan dengan pembagian poster kesehatan untuk SMA Terbuka. Semoga dengan pembagian poster ini kesadaran para siswa bisa semakin baik dan selalu berprerilaku sehat dalam kehidupan sehari-hari.

Motivasi dari Alunmi Angkatan 2013

Aditya alumni angkatan 2013 memberikan motivasi sekaligus mengundang para siswa untuk menghadiri kegiatan ramadhan yang akan diadakan oleh alumni. Dalam motivasinya Adit menyampaikan pengalaman pribadinya saat melamar kerja disalah satu perusahaan minyak swasta, Alhamdulillah Adit diterima kerja dan bekerja dianjungan pengeboran minyak lepas pantai di Riau. Adit mengingatkan agar para siswa berani untuk menjadi bagian orang sukses dikemudian hari. Jangan takut bermimpi dan tetap semangat walaupun sarana dan prasarana di SMA Terbuka masih minim tetapi karena kesungguhan para guru dan pengelola siswa dibiasakan disiplin dan taat bergama serta bersungguh-sungguh dalam kebaikan. 

"Remaja Anti Galau" Penyuluh Agama Islam KUA Sawangan

Selasa 24 Mei 2016 Siswa sekolah gratis SMA Terbuka mendapat penyuluhan dengan tema "Remaja Anti Galau" dari Penyuluh Agama Islam Kantor Urusan Agama Islam Kecamatan Sawangan Depok. Dalam Penyuluhannya Ibu Zulfa memberikan tips bagaimana para remaja bisa hidup bahagia sesuai dengan kondisinya yang hanya fokus pada belajar, beberapa penyebab kegalauan diantaranya karena mereka salah memahami cinta yang sedang muncul diusia remaja. Mereka belum dewasa terkadang melakukan aktifitas orang dewasa. Selain itu juga Bu Zulfa menyampaikan bahaya pacaran dikalangan pelajar yg menyebabkan terjerumusnya pada kegiatan seks bebas. Semoga dengan penyuluhan ini para siswa dapat melewati masa remaja dengan baik sehingga masa depan insyaAllah bisa lebih baik. 

Rabu, 25 Mei 2016

Penyuluhan Kesehatan dari Tenaga Penyuluh Kesehatan Masyarakat Pukesmas Kedaung

Selasa 24 Mei 16 Tenaga Penyuluh Kesehatan Masyarakat dari Puskesmas Kedaung mengadakan penyuluhan kesehatan di Sekolah gratis SMA Terbuka Depok, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin dari Dinas Kesehatan Kota Depok. Dalam penyuluhan ini para siswa diberikan pengetahuan tentang kesehatan reproduksi, bahaya rokok dan penyekit menular yang disebabkan pergaulan bebas. SMA Terbuka Depok akan menjadi salah satu SMA yang akan rutin mendapat penyuluhan kesehatan agar para siswa bisa semakin menyadari pentingnya pola hidup sehat.

Penyetoran Sampah Bank Sampah Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok

Selasa 24 Mei 16 Bank Sampah sekolah gratis SMA Terbuka Depok menyetorkan sampah yang sudah dipilah kepada pengepul sampah, sampah ini merupakan sampai dari kantin yang secara otomatis dipilah terdiri dari gelas dan botol plastik, plastik dan kertas pembungkus makanan. Kegiatan pemilahan sampah ini merupakan salah satu program kepedulian lingkungan dan optimalisasi potensi ekonomi untuk pendanaan operasional sekolah.

Minggu, 22 Mei 2016

Perpustakaan Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok Mendapat Bantuan Buku

Senin 23 Mei 2016 Perpustakaan sekolah grtais SMA Terbuka Buku mendapat bantuan buku dari Ibu Hj Riana, S.Pd. Ibu Hj Riana berharap bantuan bukunhya bisa bermanfaat untuk para siswa dalam memperkaya ilmu pengetahuan, karena buku merupakan jendela ilmu. Dalam kesempatan yang sama pengelola SMA Terbuka Depok mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dan kepeduliannya, Alhamdulillah SMA Terbuka Depok terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan bersinergi dengan semua pihak dalam pengembangan sekolah gratis yang berkualitas.     

English Course Centre Sekolah Terbuka

Sabtu 21 Mei 2016
Saya tidak bisa bahasa Inggris
Tp nekat ngajar bahasa Inggris
Dan buka Bimbel kecil2an
Walaupun gratis, materi dan metode in sya Allah tetap berkualitas
"Waduh Ka, klo kaya gini bisa libur terus sebulan"
Ucap sebagian murid kursus bahasa Inggris ECC
Beberapa Minggu ini hari Sabtu ada beberapa tugas kantor yg g bisa ditinggal, so ngajar pun dikorbankan
Tapi, Alhamdulillah hari ini, bisa lanjut kembali menyapa mereka berbagi ilmu, tawa dan cerita all about English
Semangat mereka menjadi motivasi tersendiri utk tetap berbagi Ilmu
English Course Centre
Sekolah Terbuka Punya Cerita

Kamis, 19 Mei 2016

Survei Puskesmas Kedaung Untuk Kegiatan Penyuluhan Kesehatan

Kamis 19 Mei 2016, Petugas dari Puskesmas Kedaung Sawangan Depok Ibu Sri melakukan kunjungan ke sekolah gratis SMA Terbuka untuk sosialisasi dan pendataan awal kegiatan penyuluhan kesehatan untuk para siswa, kegiatan ini rencananya akan dilkukan pekan depan. Dalam sosialisasi disampaikan pentingnya kesadaran para siswa akan kesehatan baik pisik maupun mental untuk meraih masa depan yang lebih baik.   

57 Siswa SMA Terbuka Depok Telah Menyelesaikan Pendidikan SMA

Kamis 19 Mei 2016, 57 Siswa/i sekolah gratis SMA Terbuka Depok telah menyelesaikan pendidikan di SMA  dengan diberikan Surat Keterangan Lulus (SKL). Pembagian SKL ini terlambat beberapa pekan karena terkendala SK nilai dari Kemendiknas. Dengan diberikannya SKL ini para siswa ada yang akan mendaftar kuliah dan mencari kerja, Semoga dengan kelulusan ini para siswa dapat melanjutkan ke jenjang berikutnya dan bisa memberikan banyak manfaat. Terima kasih kami ucapkan kepada para donatur yg telah memberikan donasinya untuk SMA Terbuka. 

Minggu, 15 Mei 2016

Mentoring Wirausaha

Jumat 13 Mei 2016 Pengurus Osis sekolah gratis SMA Terbuka Depok mengadakan mentoring kewirausahaan, dalam mentoring tersebut hadir Ibu Rabiah Al Adawiyah praktisi bisinis Kangen Water. Dalam mentoring dibahas rencana kerja sama praktek bisnis mareketing air Kangen Water untuk pengurus Osis dan Siswa SMA Terbuka.  

Kamis, 12 Mei 2016

Bimbel Gratis Sedekah Harian Depok

Ahad 8 Mei 2016 Sedekah Harian Depok mengadakan bimbingan belajar gratis untuk siswa SD di SMA Terbuka Depok. Kegiatan ini merupakan salah satu program kepedulian terhadap masyarakat dan diadakan sepekan sekali setiap hari ahad. 

Selasa, 03 Mei 2016

WORKSHOP PENYUSUNAN PEDOMAN PPDB PENDIDIKAN LAYANAN KHUSUS

Cianjur 02-04 Mei 2016 Pengelola sekolah gratis SMA Terbuka Depok mengikuti Workshop Penyusunan Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru, yang diselenggarakan oleh Bidang Pendidikan Khusus dan Pendidikan Layanan Khusus Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Tema kegiatan Workshop "Percepatan Peningkatan Capaian APK/APM Sekolah Menengah Melalui PLK Tahun 2016". Dalam Workshop tersebut dibahas persiapan PPDB agar bisa lebih baik lagi dalam menjaring siswa SMA yang terancam putus sekolah yang disebabkan beberapa hal seperti kendala jarak sekolah, anak usia sekolah yang sudah bekerja.   

Senin, 02 Mei 2016

Sekolah Gratis SMA Terbuka Depok Mendapat Bantuan ATK dari Osis SMA Hang Tuah 1 Jakarta

Senin 02 Mei 2016 Bertepatan dengan hari Pendidikan Nasional sekolah gratis SMA Terbuka Depok mendapat bantuan dari Osis SMA Hang Tuah 1 Jakarta. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan bakti sosial dari siswa SMA Hang Tuah 1untuk menguatkan kepedulian tershadap sesama, dalam beberapa pekan siswa menyubangkan alat tulis kepada pengurus Osis untu kemudian diteruskan kepada yang memerlukan. Malvine salah seorang pengurus Osis berharap bantuan alat tulis yang diberikan dapat memberi manfaat dan berguna bagi siswa SMA Terbuka serta dapat meningkatkan semangat belajar.

Rohis SMA Terbuka Depok Mengikuti Mabit Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) Kota Depok

Sabtu 30 April-01 Mei 2016 Rohis sekolah gratis SMA Terbuka Depok mengikuti acara Mabit Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid (JPRMI) Kota Depok, bertempat di Masjid Agung Balaikota Depok. Dalam acara Mabit peserta mendapatkan motivasi dari Ust Reza M. Syarif (Gus Reza), Qiyamul Lail berjamaah bersama Ust Khairul Muttaqin, Lc, Al Hafidz dan Kuliah Subuh. Kegiatan yang bertemakan " Satukan Langkah Rapatkan Barisan Gelorakan Keimanan " Dalam sambutannya pengurus JPRMI Kota Depok menyampaikan Peran pemuda sangat dinanti oleh sebuah negeri. Bangkit dan maju atau mundurnya sebuah negeri ditentukan generasi mudanya saat ini.