Minggu, 28 Desember 2014

Kunjungan Biro Administrasi Pembangunan SETDA PEMPROV JABAR untuk Pelaksanaan Pembangunan 2 RKB SMA Terbuka Depok




 
          Sekolah gratis yatim dan dhuafa SMA Terbuka 5 Depok menjadi salah satu sekolah yang mendapatkan bantuan 2 Ruang Kelas Baru ( RKB ) dari Gubernur Jawa Barat senilai Rp 180,000,000,- . Sebelum pelaksanaan pembangunan Bapak Sulaemi dari Biro Administrasi Pembangunan Sekertariat Daerah Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan kunjungan untuk memberikan pengarahan kepada panitia pembangunan , dalam arahannya Bapak Sulaemi menyampaikan pada prinsipnya  Gubernur Jawa Barat Bapak H Ahmad Heriyawan memberikan bantuan dan stimulan kepada sekolah - sekolah yang ada di wilayah Jawa Barat untuk bisa lebih banyak lagi menampung siswa agar angka partisipasi kasar siswa di Jawa Barat meningkat , semoga pembangunan ruang kelasnya bisa lancar dan ruang kelas bisa segera dimanfaatkan . Adapun pelaksanaan pembangunannya diharapkan lebih mengutamakan kualitas bangunan agar bisa bertahan lama dan juga panitia harus mencari dana pendampingan sabagai dana tambahan karena bantua RKB dari Gubernur hanya stimulan sehingga partisipasi masyarakat sangat diharapkan apalagi SMA Terbuka 5 Depok adalah sekolah gratis bagi siswa yang kurang mampu . 
  
                 Perwakilan dari panitia pembangunan  Bapak Rahmatillah Amin menyampaikan terima kasih atas bantuan dan RKB nya dan akan segera memulai pembangunan 2 RKB nya , mohon doa agar proses pembangunan nya diberi kemudahan . Pembangunan 2 RKB nya akan dilakukan di lantai 2 sehingga pembangunan akan dimulai dengan pembuatan tiang - tiang pondasi dan natikan sekolah gratis SMA Terbuka 5 Depok akan mempunyai 6 lokal . Saat ini dari 4 ruang kelas yang ada 3 ruang kelas digunakan untuk KBM kelas X, XI dan XII dan 1 ruang kelas lagi digunakan sebagai Mushollah . 2 RKB nantinya akan digunakan sebagai cadangan kelas lagi karena Alhamdulillah kepercayaan masyarakat semakin tinggi sehingga jumlah siswanya semakin bertambah saat ini siswa kelas X ada 60 siswa .

0 comments:

Posting Komentar